Tim Gabungan Ops Ketupat Toba 2024 Inspeksi Mendadak ke Kapal Motor Penumpang di Tomok Tour

    Tim Gabungan Ops Ketupat Toba 2024 Inspeksi Mendadak ke Kapal Motor Penumpang di Tomok Tour

    SAMOSIR-Personil gabungan pos pelayanan Tomok Ops Ketupat Toba 2024 dibawah Komando IPDA Denny B Siregar, S.H secara mendadak melakukan pengecekan terhadap kelayakan kapal motor penumpang Tomok Tour dan kapal Pariwisata di Desa Tomok Kecamatan Simanindo, Kabupaten Samosir. (14/04/2024) 

    Dalam Inspeksi mendadak pengecekan kelayakan kapal motor penumpang tersebut, Tim Gabungan Ops Ketupat Toba 2024 melibatkan personil Polairud Polres Samosir AIPDA Affendi Siregar, Personil pos pelayanan Tomok, pihak KSOPP Danau Toba dan petugas Sat Pol PP Samosir Maradona Rajagukguk.

    Sesampainya di atas kapal motor penumpang, Tim Ops Ketupat Toba 2024 secara bersama-sama langsung melakukan pengecekan mesin kapal, keberadaan life jacket, manifest, dan ijin berlayar.

    Setelah pengecekan, IPDA Denny B Siregar, S.H., memberikan himbauan kepada pihak KSOPP Kabupaten Samosir untuk mengawasi dengan teliti manifest/penumpang kapal, dan memastikan bahwa pemilik atau nahkoda kapal memberikan life jacket kepada penumpang saat mereka sudah berada di kapal.

    Kapos Pelayanan Tomok Ops Ketupat Toba 2024 Polres Samosir menjelaskan, bahwa sebelum pelaksanaan Operasi Kepolisian Ketupat Toba 2024, Polres Samosir telah mengirim surat kepada instansi terkait untuk menerapkan peraturan terkait penyeberangan kapal, termasuk ijin berlayar, pengisian manifest, kelengkapan sekocey untuk kapal feri, kelengkapan life jacket, pelampung, dan standar keselamatan lainnya.

    "Setiap penumpang wajib menggunakan life jacket dan dilarang berjalan di lambung kapal saat kapal sedang berlayar, demi keselamatan dalam menikmati kegiatan berlayar di Danau Toba yang menjadi objek wisata utama di Kabupaten Samosir, " tambah IPDA Denny B Siregar, S.H.

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bupati Samosir Nyatakan Siap Jadi Tuan Rumah...

    Artikel Berikutnya

    Pemkab Samosir Terima Bantuan Bibit Tanaman...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024
    Pemerintah Kabupaten Samosir Kembali Salurkan Bantuan Bibit Kopi dan Bawang Merah Kepada Petani
    Gelar Rakor Perizinan Berusaha dan Pengawasan Perizinan Berbasis Risiko, Pemkab Samosir Harapkan Dapat Berikan Kenyamanan dan Kepastian Investor
    Wakil Bupati Samosir: Percepatan Penurunan Stunting Diperlukan Kerjasama yang Baik dan Kerja Keras
    Dukung Event Balapan Perahu Cepat, Pemkap Samosir bersama TNI/Polri dan Pelajar Lakukan Kurve
    Cegah Stunting, Bupati Samosir Terbitkan Perbup Nomor 65 tentang Peran Kepala Desa Jadi Garda Terdepan
    Bupati Samosir: Berikan Informasi Penentuan Titik Nol Peradaban Batak.
    Dukung Program Pengembangan Kampung Buah, Bupati Samosir Serahkan 1000 Bibit Alpukat Kepada kepada Kelompok Tani Satahi II
    Kunjungi Pelatihan Sadar Wisata, Bupati Samosir: Terapkan Ilmu di Desa Masing-Masing
    Wakil Bupati Samosir Hadiri Sosisalisasi dan Kuliah Penempatan dan Pelindungan Pekerja Migran di SMK Simanindo
    Pemkab Samosir Terima Bantuan Bibit Tanaman Untuk Penahan Longsor Dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Sumut
    Bupati Samosir bersama BBPPTP Medan Tanam 1.000 Bibit Kopi Unggul di Kawasan Pertanian Terpadu Harian
    Bupati Samosir Launching BUMDesma Marsada Tahi Kecamatan Pangururan Ditandai dengan Pengguntingan Pita
    Ditandai Penandatangan Naskah Perjanjian Hibah dan Serah Terima, Bupati Samosir Ucapkan Trimakasih Kepada Kementerian PUPR
    Gugur Pertahankan NKRI, Jasad Robertus Simbolon Akan Diterbangkan ke Samosir
    Pemerintah Kabupaten Samosir Gelar Sosialisasi Perizinan Berusaha Berbasis Resiko

    Ikuti Kami